Pastikan Kesiapan RS Darurat Corona di Wisma Atlet Kemayoran, Jokowi Berharap Ini Tidak Digunakan

Abadikini.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau rumah sakit darurat penanganan Covid-19 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Senin (23/3/2020). Jokowi tiba pukul 09.00 WIB mengenakan kemeja putih lengan panjang.

Jokowi ditemani oleh Menteri BUMN Erick Thohir dan Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo. Mereka disambut petugas medis yang mengenakan seragam hazmat. Kepala negara sempat mengelilingi rumah sakit dan dipandu pihak terkait. Jokowi terlihat menjaga jarak sambil berbincang serius sambil mengenakan masker hijau.

Usai meninjau, Jokowi menilai RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet ini telah siap untuk menampung pasien terjangkit virus Corona. Meski demikian, Jokowi berharap RS Darurat Wisma Atlet ini tak digunakan.

“Tetapi saya berharap RS Darurat Corona ini tidak digunakan,” ujar Jokowi di RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (23/3/2020).

Jokowi berharap, rumah sakit yang ada di Indonesia, khususnya di DKI Jakarta mampu menampung dan merawat para pasien. Sehingga, RS Darurat Covid-19 yang rencananya akan dibuka sore nanti tidak digunakan.

“Artinya rumah sakit yang ada, yang telah kita siapakan sebelumnya bisa melaksanakan penanganan virus Corona ini,” kata Jokowi.

Sumber Berita
Merdeka

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker