PBB Raih Kursi Terbanyak di DPRD Konawe Utara

Abadikini.com, KONAWE UTARA – Partai Bulan Bintang (PBB) meraih 7 kursi atau kursi terbanyak dalam Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2019 di Kabupaten Konawe Utara (Konut). Ini berdasarkan hasil rapat pleno penetapan perolehan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Konut di Hotel Grand Asera, Senin, (12/8/2019).

“Sesuai dengan hasil rapat pleno KPU Konut tersebut, PBB menjadi peraih kursi terbanyak,” tutur Ketua KPUD Konut, Syawal Sumarata di Konut, Senin, (12/8/2019).

Partai besutan Yusril Ihza Mahendra itu berhasil mengungguli Partai PAN yang meraih 4 kursi dan PDI-Perjuangan yang meraih 3 kursi. Sedangkan NasDem dan PKB masing-masing meraih 2 kursi. Sementara Golkar dan Hanura masing-masing hanya mendapatkan 1 kursi.

Ia menambahkan, DPRD Konut memiliki 20 kursi yang diperebutkan dari empat daerah pemilihan (Dapil).

Berikut ini nama-nama caleg terpilih DPRD Konut:

PBB:

Abd. Malik (baru)

Sawi lapalulu (baru)

Herman. B (baru)

Ikbar (baru)

Hamiria (baru)

Hendrik J (baru)

Mawarny (baru)

PAN :

Sapiudin alwi (baru)

Mubarak (baru)

Indra supriadi (PAW/incumbent)

Rizal (baru)

PDIP :

Sangia Saharuddin (baru)

Made Tarubuana (incumbent)

Iskandar mekuo (baru)

NASDEM :

1.Mitra tien (baru)

2.Sudiro (PAW PAN)

PKB :

1.Rasmin Kamil (incumbent)

2.Hendriawan (baru)

HANURA :

  1. Samir (incumbent)

GOLKAR :

  1. Safrin (incumbent)

Editor
M Saleh

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker