Ingin Sehat? Ayo Berpelukan!

Abadikini.com – Seringkali kita membutuhkan pelukan dari seseorang, terutama jika sedang mengalami problematika kehidupan. Bahkan pelukan dari orang-orang terdekat seperti orang tua, saudara, atau orang terkasih faktanya dapat memberikan perasaan tenang dan membangkitkan semangat.

Tahukah Anda, selain menjadi penenang hari, berpelukan juga memiliki manfaat yang luar biasa bagi kesehatan terutama jika Anda melakukannya setiap sebelum beraktivitas di pagi hari, seperti:

1. Memicu produktivitas hormon tubuh

Oksitoksin dan serotonin adalah 2 jenis hormon yang diproduksi oleh tubuh ketika berpelukan. Oksitoksin merupakan hormon yang dihasilkan di beberapa aliran darah dan salah satu bagian otak yang bernama hypothalamus. Sedangkan serotonin merupakan hormon yang diproduksi kelenjar pinealis, saluran pencernaan, sistem saraf pusat, dan keping darah (trombosit). Kedua hormon tadi sangat penting karena dapat meningkatkan perasaan bahagia, memperbaiki mood, serta menunjukan tingkat depresi.

2. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Selain untuk memperbaiki mood, berpelukan juga ternyata dapat meningkatkan sistem imun. Kenapa? Karena sentuhan lembut pada tulang dada dapat menstimulus kelenjar timus yang mengatur produksi sel darah putih yang berdampak baik bagi kesehatan tubuh.

3. Menyeimbangkan sistem saraf

Dalam tubuh manusia, terdapat 2 sistem saraf yang cara kerjanya berlawanan, yaitu sistem saraf simpatis dan parasimpatis. Bagi mereka yang sedang dilanda stres, sistem saraf simpatis bekerja secara terus menerus sehingga detak jantung serta produksi hormon adrenalin meningkat. Untuk menyeimbangkannya, saraf parasimpatis perlu terstimulus agar detak jantung dan produksi adrenalin kembali normal. Salah satu cara yang dapat Anda lakukan adalah dengan berpelukan.

4. Menciptakan perasaan rileks

Sama seperti halnya meditasi, pelukan juga berkhasiat untuk merelaksasi tubuh. Dengan berpelukan, otot-otot tubuh yang tegang akan mengendur. Selain itu, kondisi mental dan jiwa juga akan membaik karena Anda merasa mendapatkan dukungan dari orang-orang terdekat.

Karena banyaknya manfaat yang dapat diambil, jangan ragu untuk mengekspresikan rasa sayang dan kasih dengan orang-orang yang Anda kasihi dengan pelukan. Selamat mencoba!

Sumber Berita
Go-Dok

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker