Korps Mubaligh IMM, Diharapkan Melebarkan Sayap ke Seluruh Umat Islam

Abadikini.com, SURABAYA – KM3 (Korps Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah) yang telah terbentuk sebelumnya. Telah menyelenggerakan rapat kerja satu periode ke depan.

Menghasilkan progam kerja yang bermanfaat bagi kader Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) pada khususnya, masyarakat pada umumnya.

Sebelumnya, pada hari Minggu 14 April 2019 Bidang Tabligh Pimpinan Cabang (PC) IMM kota Surabaya menggelar Musyawarah KM3 (Korps Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah) bertempat di Masjid Asy Syuhada, Jl. Ngagel Jaya Utara, No 102, Surabaya.

KM3 dibentuk karena untuk mewadahi kader IMM yang memiliki potensi di bidang tabligh dan sebagai proses kaderisasi IMM.

Rapat kerja KM3 dan Muyawarah KM3 merupakan agenda tidak lanjut dari Pelatihan Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah (PM3) yang telah dilaksanakan pada tanggal 28-31 Maret.

Pelatihan Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah ini merupakan PM3 Perdana  yang diadakan oleh PC IMM Kota Surabaya. Diikuti 32 peserta yang berasal dari komisariat se-Surabaya. Acara tersebut berjalan dengan lancar dan efektif.

PC IMM Kota Surabaya melalui Ketua Umum M. Firdaus Su’udi berharap, kegiatan ini dapat melahirkan mubaligh muda Muhammadiyah yang kompenten dan mengikuti arus perkembangan zaman, akan tetapi tidak keluar dari akidah Islam.

“Musyawarah Korps Mubaligh yang dihadiri Alumni Pelatihan Mubaligh Muhammadiyah/ortom dan bidang tabligh se Surabaya. Dalam musyawarah tersebut membentuk komposisi kepengurusan dan grand design KM3,” ujarnya. Minggu, (05/5/2019).

Pria yang disapa akrab Daus ini juga mengatakan, KM3 tidak hanya bermanfaat untuk dirinya sendiri tapi juga orang lain. Karena kata “tabligh” diartikan menyeru, mengajak.

“Harapannya IMM tidak hanya berdakwah di kalangan Muhammadiyah saja, tapi mampu melebarkan sayap di lapisan ummat Islam. Agar kehadiran kader Mubaligh IMM dapat dirasakan oleh elemen masyarakat,” tegasnya.

Sementara itu, menurut Sekretaris Bidang Tabligh dan Kajian Keislaman PC IMM Kota Surabaya, Indah Yuliani Jauhari mengatakan, KM3 dapat berkembang lebih baik dari tahun ke tahun. Menjadikan masjid sebagai sentral gerakan dakwah dan laboratorium ikatan.

“Kader IMM harus mampu mengamalkan nilai-nilai religious karena tujuan IMM sendiri ialah “Mengusahakan terbentuknya akademisi islam yang berakhlak mulia demi terwujudnya cita-cita Muhammadiyah,” ucapnya.

Dalam musyawarah tersebut terpilihlah Immawan Fakruddin Lubis sebagai Ketua KM3 dan Immawan Zubaidi sebagai sekretaris. Hari ini merupakan hari yang bersejarah bagi Bidang Tabligh. Karena hari ini telah terbentuk Korps Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah

Menurut Fakruddin Lubis selaku Ketua KM3 terpilih, KM3 sebagai wadah mubaligh muda Muhammadiyah, diharapkan agar nantinya dapat membantu jalannya roda dakwah Muhammadiyah serta mampu memberikan solusi dalam penyelesaian problematika keumatan yang ada. (ari)

 

Editor
Irwansyah

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker