Inter Milan Copot Ban Kapten dari Tangan Mauro Icardi. Tanda akan Pergi?

Abadikini.com – Sebuah pengumuman mengejutkan datang dari Inter Milan. Klub Serie A itu resmi tidak mempercayakan ban kapten mereka terhadap sosok Mauro Icardi.

Icardi sendiri sudah menjabat sebagai kapten Nerrazurri sejak tahun 2015 silam. Ia menggantikan sosok Andrea Ranocchia yang menjadi kapten sementara Nerrazurri setelah sang legenda Javier Zanetti pensiun.

Selama empat tahun terakhir, Icardi bisa dikatakan menjadi kapten yang baik. Ia dipercaya oleh pelatih dan rekan-rekan setimnya untuk memimpin pasukan La Beneamata di atas lapangan.

Namun secara mengejutkan, Inter Milan resmi mengumumkan bahwa penyerang asal Argentina itu sudah tidak menjabat lagi sebagai kapten mereka per hari Rabu (13/2/2019) ini.

Mengapa Inter mencopot ban kapten dari lengan Icardi? Simak pembahasannya di bawah ini.

Pengumuman Icardi tidak menjadi kapten Inter Milan dimuat di akun twitter resmi mereka.

Klub mengumumkan bahwa Samir Handanovic adalah kapten baru tim ini’

Dalam pengumuman itu mereka tidak membeberkan alasan mengapa Icardi tidak menjadi kapten mereka lagi. Sebagai gantinya, mereka menunjuk Samir Handanovic sebagai kapten mereka yang baru.

Masalah Kontrak

Menurut isu yang beredar di Italia, pencopotan ban kapten ini diduga berkaitan dengan proses perpanjangan kontrak Icardi di Giuseppe Meazza.

Sejak bulan Oktober 2018 kemarin, pihak Inter mencoba untuk memperpanjang kontrak Icardi. Hal ini menyusul ketertarikan sejumlah raksasa Eropa seperti Real Madrid, Chelsea dan Manchester United akan sang striker.

Namun hingga detik ini proses perpanjangan kontrak ini jauh dari kata selesai. Alhasil banyak yang berspekulasi bahwa pencopotan ban kapten Icardi ini sebagai tanda ia akan pergi dari Giuseppe Meazza di musim panas nanti.

Harga Mahal

Menurut laporan yang beredar, Icardi memiliki klausul rilis Icardi bernilai sekitar 120 juta Euro.

Editor
Tonny F
Sumber Berita
bolanet

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker