Pakar: Serangan Siber Kebanyakan Hanya untuk Mencari Uang

Abadikini.com, JAKARTA – Serangan siber ke suatu negara sering dilakukan oleh para hacker. Tujuan mereka pun beragam ada yang untuk mencari uang ada juga hanya senang-senang.

Praktisi Keamanan Siber Yohanes Syailendra Kotualubun menyebut, motif serangan siber yang paling sering dilakukan adalah untuk mencari uang. Hal ini didapatkannya dalam pengalamannya dalam penelitian di dalam dunia siber.

“Rata-rata motif mereka paling besar adalah uang itu paling utama adalah uang,”kata Yohanes dalam Polemik MNC Trijaya bertema Darurat Keamanan Siber di D’Consulate, Jakarta Pusat, Sabtu (9/2/2019).

Namun, Yohanes turut membeberkan apabila serangan siber turut berhubungan tentang politik, permasalahan personal hingga hanya untuk keinginan senang-senang.

“Dalam artian hacker-hacker di luar sana itu mereka punya skill, mereka punya kemampuan mereka googling di internet kemudian ada celah keamanan di targetnya terus mereka pingin coba nih ceritanya akhirnya mereka melakukan serangan kesana,” beber dia.

Selain itu, Yohanes juga memapakan apabila adanya serang siber tersebut lantaran sang hacker mengetahui kelemahan dari target yang sudah dituju.

“Kalau misalkan memang dia target punya celah si kita yang seorang hacker dengan mudah melalukan eksploit sistem yang ada celah keamanannya. Kayak windows yang ga pernah di update atau menggunakan windows bajakan, itu orang yang ga pernah konsern terhadap update nih. Dengan update ini celah keamanannya menurun,” tandasnya.

Editor
Erwin Winanto
Sumber Berita
okezone
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker