Saran Dokter untuk Tingkatkan Kesuburan Agar Cepat Hamil

Abadikini.com – Saat momongan belum didapat atau ada suami istri yang ingin menambah anak tapi kehamilan belum juga diperoleh, maka cara meningkatkan kesuburan jadi hal yang sering dibahas. Gimana caranya? Simak saran dokter yuk, Bun.

“Yang penting happy saja. Karena stres adalah salah satu faktor yang mengganggu keseimbangan hormon. Ingat kan dulu waktu ujian, sering nggak haid?” ujar dr Irham Suheimi, SpOG, di sela-sela ‘Fertility Science Week’ yang digelar Morula IVF Indonesia di Central Park, Jl S Parman, Jakarta, baru-baru ini.

Pola hidup sehat, sambung dr Irham, juga bisa jadi cara meningkatkan kesuburan. Pola hidup sehat ini meliputi istirahat yang cukup dan mengasup makanan dengan nutrisi seimbang.

“25 Persen wanita usia subur mengalami polycystic ovaries (PCO), ini sering kali masalahnya di karbohidrat. Jadi orang dengan PCO kalau mengonsumsi karbohidrat berlebih jadi kacau. Jadi harus makan dengan pola seimbang,” saran dr Irham.

Dalam kesempatan sama, dr Anggia M Lubis, SpOG menuturkan bagi mereka yang sedang program hamil, baik dengan berbantu atau tidak, dianjurkan mengonsumsi protein. “Yang harus ada juga itu lemak. Jadi jangan diet tanpa lemak, karena bahan dasar dari hormon itu lemak,” ucapnya.
Jangan lupa sayur dan buah untuk memenuhi kebutuhan serat ya, Bun. Selain itu, perlu banget untuk minum cukup air putih.

Nah, cara lain sebagai ikhtiar meningkatkan kesuburan adalah dengan berolahraga secara teratur. Nggak perlu setiap hari olahraga juga sih, Bun, karena 3 kali dalam seminggu sebenarnya sudah cukup. Durasinya 15 sampai 30 menit.

“Olahraga bantu tubuh kita kerja lebih efektif,” imbuh dr Anggia.

Editor
Selly
Sumber Berita
Go Dok

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker