Merasa Kesal, Rihanna Akan Gugat Donald Trump, Ada Apa Ya ?

Abadikini.com, JAKARTA- Rihanna kesal, Don’t Stop The Music digunakan Donald Trump untuk urusan politik. Tak tanggung-tang­gung, diva asal Barbados ini mengirimkan Trump, surat yang berisi permintaan agar berhenti menyetel lagu da­lam kampanye politiknya. Surat itu sekaligus ancaman hukum dengan melaju ke persidangan apabila Trump gagal memenuhi permint­aan hingga waktu yang ditentukan.

Dalam surat yang diper­oleh Rolling Stone, tim hukum wanita bernama lengkap Robyn Rihanna Fenty ini melayangkan peringatan kepada penasi­hat Gedung Putih. 

“Telah menjadi perha­tian kami bahwa Presiden Trump menggunakan kom­posisi musik dan rekaman utama Rihanna, termasuk lagu hitnya Don’t Stop the Music, sehubungan den­gan sejumlah acara politik yang diadakan di seluruh Amerika Serikat,” tulisnya dengan lugas. 

Surat itu beranjak hanya sehari setelah Rihanna mengetahui sang Presiden menyetel Don’t Stop the Music di Chattanooga, Tennessee. 

Menurut koresponden Washington Post, Philip Rucker, masyarakat san­gat menyukai langkahnya untuk memainkan lagu itu. Penyanyi Diamonds ini diketahui punya pan­dangan politik yang ber­seberangan dengan Trump. Rihanna adalah pendukung partai Demokrat, sedang­kan Trump adalah bagian dari Republik. (ak/rmol)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker