Expo Alor 2018 Targetkan Pemasukan Rp 2 Miliar

Abadikini.com, KALABAHI – Expo dan Karnaval Alor tahun ini menargetkan pemasukan hingga Rp 2 Miliar.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Alor, Florence S. Y. Gorangmau, saat menggelar Konvrensi Pers di Kantor Dinas Pariwisata Kabupaten Alor, Jl, Dr, Soetomo, Kelurahan Kalabahi Kota, Kecamatan Teluk Mutiara, Jumad (14/9/2018)

“Target kami Rp 2 Miliar. Tahun lalu Rp. 1,9 Miliar. Artinya kita tidak usah terlalu taruh target yang sangat besar. Ya minimal 10% dari tahun lalu” demikian ungkap Gorangmau.

Walaupun target yang ditetapkan Rp 2 Miliar, menurutnya pendapatan tahun bisa berpotensi untuk melebihi target yang ada.

“Tapi saya yakin tahun ini akan lebih meningkat karena diikuti oleh 15 Kabupaten/Kota” paparnya.

Gorangmau menurutkan bahwa saat ini terdapat 82 stand yang dibuka dalam Expo Alor, dan ini meningkat 12 stand dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yakni 72 stand.

“Kalau dilihat dari jumlah stand kita, tahun ini sampai 82 stand, tahun sebelumnya 70. Berarti antusias masyarakat Alor itu sangat luar biasa” ungkap Gorangmau. (ak.humas)

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker