Wow! Gara-gara Kehabisan Stok Ayam, Ratusan Gerai KFC di Inggris Tutup

Abadikini.com, LONDON – Lebih dari 900 gerai KFC di Inggris mengalami gangguan pasokan ayam. Alhasil, pasokan ayam habis dan beberapa karyawan diperbolehkan libur. Menurut juru bicara KFC, belum jelas bagaimana perbaikan masalah pengiriman ini.

Pekan lalu, pasokan pengiriman ayam KFC beralih menggunakan jasa DHL. Mereka menyalahkan masalah operasional yang menyebabkan gangguan pasokan.

“Tim kami bekerja maksimal sepanjang waktu untuk mendapatkan pasokan cadangan. Tapi ini terlalu awal untuk mengatakan berapa lama jaminan simpanan ayam itu bisa bertahan,” kata juru bicara KFC seperti dilansir dari laman BBC, Selasa (20/2/2018).

Pihak DHL juga meminta maaf atas kejadian ini. Mereka mengaku ada masalah operasional dalam beberapa hari ini.

“Karena masalah operasional, sejumlah pengiriman dalam beberapa hari terakhir tidak lengkap atau tertunda. Kami bekerja sama dengan mitra kami, KFC dan QSL, untuk memperbaiki situasi sebagai prioritas dan meminta maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi,” kata DHL.

Selain itu, KFC juga menyiapkan halaman web agar para penikmat KFC bisa menemukan gerai KFC yang masih buka.

Hingga Selasa lalu, ayam KFC dikirim oleh kelompok distribusi Bidvest Afrika Selatan. Mereka mengaku sebagai pemasok terkemuka untuk solusi logistik dan memasok ayam ke sektor perhotelan dan restoran Inggris.

Tapi setelah terjadi perubahan dalam kontrak, banyak gerai makanan raksasa mulai kehabisan stok ayam.

“Kami telah membawa pasokan ayam melalui pengiriman dari kapal, tapi mereka mengalami beberapa masalah. Untuk mendapatkan ayam segar ke 900 gerai restoran di seluruh negeri cukup sulit!” cuit KFC melalui akun Twitternya. Mereka juga meminta maaf kepada pelanggan atas ketidaknyamanan ini.

“Kami tidak akan berkompromi dengan kualitas, jadi tidak ada pengiriman bukan berarti beberapa restoran kami tutup, dan ada pula yang mengoperasikan menu terbatas atau beberapa jam yang dipersingkat.” kata mereka.

Pernyataan tersebut juga mencantumkan restoran KFC yang masih buka meski sedang dalam masalah.

Jaringan distribusi menggunakan perangkat lunak yang dikembangkan oleh perusahaan Quick Service Logistics (QSL). Berkurangnya pasokan ayam KFC membuat warga Inggris merasa bingung.

Seorang pelanggan KFC, Claire, mengaku terkejut saat dia pergi bersama anak-anaknya pada akhir pekan.

“Kami pergi pada Sabtu malam ke KFC dekat rumah kami di Luton dan antre selama sekitar 20 menit di drive-thru, sekitar 15 mobil dalam antrean, dan ketika kami tiba di meja kasir dan meminta satu ember ayam goreng standar untuk keluarga kami. Kami diberitahu Tidak ada ayam,” katanya.

Pelanggan KFC lainnya juga mengungkapkan ketidakpuasan mereka melalui Twitter. (arkan.ak/mdk)

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker