Pembalap Tour de Flores 2017 Berlanjut Etape ke 2 Rute Maumere-Ende Sepanjang 143 KM

abadikini.com, MAUMERE – Ajang balap sepeda taraf internasional Tour de Flores (TdF) 2017 yang star awal dari Taman Kota Larantuka, Flores Timur (Flotim), Provinsi Nusa Tenggara Timur kini telah masuk di Etape kedua Tour de Flores (TdF) 2017 dimulai pukul 09.00 Wita, Sabtu (15/7). Satar berlangsung dari depan Kantor Bupati Sikka.

Para pembalap mengikuti rute seremonial sejauh 7,7 km terlebih dahulu. Etape kedua dengan rute Maumere-Ende sepanjang 142,8 kilometer akan finis di depan lapangan Tugu Pancasila, Ende, NTT.

Dalam etape ini, hanya terdapat satu titik Sprint yang berada di KM 41,5 di wilayah Paga dan empat jalur tanjakan atau king of mountain (KOM). KOM pertama di KM 9,2, Nita dengan ketinggian 269 mdpl. KOM kedua di KM 28,9, Nirang Kliung yang berketinggian 310 mdpl. KOM pertama dan kedua berkategori empat.

Baca Juga: Tour de Flores 2017 Akan Diramaikan dengan Gerakan Sejuta Cangkir Kopi Flores

Tanjakan kategori tiga berada di KM 60,6, Tanaroga dengan ketinggian 482 mdpl. Terakhir, KOM empat di KM 96,2 berketinggian 1015 mdpl, masuk kategori dua.

TdF 2017 digelar 14-19 Juli 2017 menempuh rute 760,8 km yang terbagi dalam enam etape. Etape pertama, Larantuka-Maumere dengan jarak tempuh (136,3 km) ditambah rute seremonial 10,8 km, etape kedua Maumere-Ende (142,8 km) rute seremonial 7,7 km.

Selanjutnya, etape ketiga Ende-Mbay (83 km) dengan rute seremonial 9,2 km, etape keempat Mbay-Borong (170,9 km) rute seremonial 6 km, etape kelima Borong-Ruteng (55,5 km) rute seremonial 9,4 km, dan etape keenam Ruteng-Labuan Bajo (120,2 km) rute seremonial 8,7 km.

Pebalap dari tim Terengganu Cycling Team Malaysia Drew Morey mengawali lomba balap sepeda internasional Tour de Flores dengan merebut etape pertama dari Larantuka (Kabupaten Flores Timur) ke Maumere (Kabupaten Sikka), Nusa Tenggara Timur, Jumat.

Pada etape pertama sejauh 136,3 kilometer, Morey yang merupakan pebalap berkebangsaan Australia tersebut mencatat waktu tiga jam 28 menit 02 detik. 

Baca juga: Usai TdF 2017 Peserta dari Luar Negeri Akan Kunjungi Destiasi Wisata di Flores

Ia mengalahkan saingan terdekatnya, Jamal Hibatullah dari tim KFC Cycling Indonesia yang harus puas di tempat kedua, selisih dua detik di belakang Morey.

Jamal sendiri pada etape pertama itu dinobatkan sebagai pebalap terbaik untuk kelompok Asia dan ASEAN.

Urutan ketiga ditempat Genki Yamamoto dari Kinan Cycling Team Jepang. (siti.ak)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker