Walikota Jakarta Utara Akan Ubah Kalijodo Jadi Taman Pertaubatan

abadikini.com, JAKARTA – Besok puluhan bangunan kafe dan rumah di kawasan Kalijodo akan diratakan. Kawasan itu pun rencananya oleh Pemprov DKI akan diubah menjadi Ruang Terbuka Hijau (RTH).

“Setelah rubuh bersih, jadi pematangan tanah baru kita bangun taman. Untuk Jakarta Utara ada 1,4 hektar, kalau ditambah sama wilayah Barat jadi totalnya 1,5 hektar,” kata Walikota Jakarta Utara  Rustam Efendi saat ditemui di lokasi Kalijodo, Penjaringan, Minggu (28/2/2016).

Menurut Rustam, lahan seluas 1,5 hektar di kawasan Kalijodo nantinya akan diubah menjadi RTH. Namun ia belum tahu nama apa yang akan digunakan sebagai nama taman bekas kawasan lokalisasi itu.

“Nama tamannya apa? tanya wartawan. Taman Pertaubatan Gimana, biar taubat kita semua,” kelakar Rustam.

Rustam menambahkan pembangunan RTH nanti akan selesai pada akhir tahun 2016. Fasilitas yang akan dibangun pun, tak jauh beda dengan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak atau RPTRA.

“Fasilitasnya ada jogging track, tempat bermain anak-anak, lapangan futsal. Mirip Waduk Pluit kayak RPTRA jadi bisa buat istirahat,” jelas Rustam. (asep.ak)

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker