Polda Metro Jaya Akan Fasilitasi Balap Liar

abadikini.com, JAKARTA – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya bakal memfasilitasi remaja yang gemar balap liar. Pemberian fasilitas ini bertujuan agar aksi kebutan-kebutan di jalanan itu tak mengganggu pengguna jalan lainnya.

“Di sini kita mencoba mewadahi (balap liar) dengan melakukan rapat koordinasi bersama pemda maupun dengan stakeholder yang lain, yaitu dari pusat maupun DKI untuk membuat suatu wadah balap liar,” kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Risyapudin di Polda Metro Jaya, Senin (12/1/2016).

Rapat ini dihadiri Kesbangpol DKI, Dinas Olahraga dan Pemuda, Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Ikatan Motor Indonesia (IMI), Dinas Perhubungan DKI Jakarta.

Fasilitas yang dimaksud dengan menyediakan lokasi yang memang diperbolehkan melakukan lomba memacu kecepatan roda dua. Dengan begitu, tak ada orang lain yang menjadi korban dari aksi kebut-kebutan.

“Dengan adanya suatu wadah ini, sehingga hobi mereka lebih tersalurkan. Kita mengakomodir fenomena-fenomena yang sering dilakukan oleh remaja kita, pemuda-pemudi yang setiap malam minggunya mereka keliatan melakukan balap liar di jalan,” Ujar Risyapudin.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker