Menteri Susi Terapkan Aturan Keras Pada Jajarannya

abadikini.com , JAKARTA – Menteri Kelautan dan Perikanan (MKP) Susi Pudjiastuti mulai menerapkan aturan main yang keras kepada jajarannya di Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).

Susi ingin agar jajarannya terbuka kepadanya apabila ada calon kontraktor atau pebisnis yang membawa embel-embel nama pejabat. Bahkan Susi dengan tegas meminta bawahannya untuk melaporkan padanya apabila ada yang mencatut nama Susi Pudjiastuti demi mendapatkan secuil proyek KKP.

“Kalau bapak datang bilang ini kontraktor titipannya Bu Menteri, tanya sama saya. Saya tidak mau ada orang mencatut,” kata Susi di kantornya, Jakarta, Senin (14/12/2015).

“Negara sekarang ini ribut dan gaduh hanya karena hal-hal seperti itu terjadi dan itu tidak dibuka. Saya tidak ingin ini terjadi (di KKP),” kata Susi.

Pemilik maskapai Susi Air itu pun memastikan tidak ada kerabat atau keluarganya yang berprofesi menjadi kontraktor, dan mencari-cari proyek di kementerian-kementerian. “Mohon kalau ada, laporkan ke saya,” tegas Susi.

Lebih lanjut Susi mengatakan bahwa Ia menginginkan semua orang yang bekerja di KKP,  bekerja dengan tenang.

Susi kepada bawahannya, mewanti-wanti betul agar tidak ada yang tergiur bujukan kontraktor. “Saya tidak ingin perjalanan hidup saya yang independen, bangga, dan bahagia menjadi rusak hanya karena ketertarikan atau keserakahan satu-dua manusia akan besarnya anggaran di KKP,” kata Susi.

Anggaran sebesar Rp 13,8 triliun dalam Daftar Isian Penggunaa Anggaran/Kuasa Pengunaa Anggaran (DIPA) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) 2016 akan diprioritaskan untuk nelayan.

“Saya ingin stakeholders kita nelayan, baik di Pangandaran, Ambon, maupun Papua itu menjadi perhatian kita semua. Tapi, pribadi dan keluarga tidak boleh. Saya pastikan itu. Kalau ada, tolong laporkan ke saya. Kalau tidak (lapor), berarti bapak yang tidak accountable,” kata Susi. (udin.ak)

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker