Politisi PPP Gunakan Sisa Kuota Haji Untuk Keluarga Tim Sukses

abadikini.com, JAKARTA – Anggota DPR dari fraksi Partai Persatuan Pembangunan, Hasrul Azwar, mengakui pernah mengusulkan sejumlah nama kepada Kementerian Agama untuk dijadikan Petugas Panitia Penyelenggara lbadah Haji (PPIH).

“Pernah, tahun 2011, 2012 ada,” kata Hasrul dalam keterangannya sebagai saksi untuk terdakwa mantan Menteri Agama, Suryadharma Ali, di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Jumat (6/11/2015).

Tidak hanya untuk menjadi petugas PPIH, Hasrul juga mengakui pernah mengajukan sejumlah orang untuk berangkat haji menggunakan sisa kuota nasional. Dia bahkan menyebut orang yang diusulkannya tersebut bisa berangkat haji.

Hasrul mengungkapkan beberapa pihak yang diajukannya menggunakan sisa kuota nasional merupakan Pegawai Negeri Sipil di DPR serta di Sekretariat Dewan Provinsi Sumut.

Dia tidak menampik pihak yang diusulkannya tersebut termasuk keluarga serta konstituen dari daerah pemilihannya. ” Ada keluarga, ada dari dapil,” katanya.

Jaksa sempat mengkonfirmasi mengenai kepentingan Hasrul dalam memberangkatkan konstituennya untuk berangkat haji melalui PPIH maupun sisa kuota. Awalnya, Hasrul menyebut tujuannya adalah untuk membantu mereka melaksanakan ibadah haji.

Namun dia tidak menampik jika salah satu tujuannya adalah memelihara para pemilihnya agar dia kembali terpilih menjadi anggota dewan.

“Untuk memelihara konstituen?” tanya Jaksa.

“Termasuk, (salah satunya) iya,” jawab Hasrul.

Pada persidangan sebelumnya, mantan Direktur Pembinaan Haji Kementerian Agama, Ahmad Kartono juga mengakui adanya sejumlah nama titipan untuk dijadikan petugas ibadah haji tahun 2010-2011. Ahmad menyebut nama-nama tersebut merupakan titipan dari Komisi Vlll DPR. (udin.ak)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker