PKS Ungsikan Warga Korban Kabut Asap

abadikini.com, PALANGKARAYA – Bencana asap yang semakin parah di daerah Kalimantan Tengah (Kalteng) membuat harapan hidup sehat semakin mengkhawatirkan. Ketua Dewan DPW PKS Provinsi Kalteng, Heru Hidayat mengatakan pihaknya berinisiatif akan mulai mengevakuasi warga Jumat (23/10) besok.

“Banyak masyarakat yang berpendapatan pas-pasan pasrah dengan kondisi yang dialami,” ujar Heru dalam siaran persnya, Kamis (22/10).

Saat ini, kata dia, penderita terkena Infeksi Saluran Pernafasan atau ISPA semakin meningkat, baik anak-anak maupun orang tua. Seluruh pihak pun diminta untuk turun tangan dan memberikan perhatian lebih pada bencana asap.

“Apapun sebabnya, pembakarankah, kebakaran tak disengaja ataupun fenomena El Nino yang memperparah, kita tidak bisa tutup mata, ini masalah nyawa anak negeri yang dalam bahaya,” tambahnya.

Pihaknya pun telah menurunkan tim kepanduan selama tiga pekan belakangan ke beberapa titik api untuk ikut membantu memadamkan kebakaran lahan. ia mengajak seluruh pihak untuk berpartisipasi membantu masyarakat di daerah terdampak asap, bekerja bersama dari berbagai organisasi, atas nama kemanusiaan.(andi ak)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker