Gerindra Gunakan Istilah Galang Dana Politik Perjuangan, PDIP: Namanya Kok Pake Perjuangan Ya??

Abadikini.com, JAKARTA – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) baru-baru ini melontarkan kritikan terhadap aplikasi penggalangan dana @GALANGPERJUANGAN yang didirikan oleh Partai Gerindra. PDIP menilai nama Perjuangan merupakan identik dengan partai berlambang banteng.

Menurut Sekretaris Badan Pelatihan dan Pendidikan DPP PDIP Eva Kusuma Sundari, nama ‘perjuangan’ identik dengan partainya. Ia pun mempertanyakan maksud di balik penggunaan nama tersebut.

“Tapi namanya asyik ya, ‘Perjuangan’. Kenapa sama dengan partai gue, PDIP? Ini apa kalkulasinya ya? Atau merupakan strategi Partai Gerindra pakai branding ‘perjuangan’?” ujar Eva dikutip laman detikcom, Jumat (22/6/2018).

Eva juga mempertanyakan dampak penggunaan kata ‘perjuangan’ yang telah melekat dengan partainya itu. Ia khawatir pendukung PDIP akan mengira penggalangan dana tersebut milik partainya.

“Gimana ya dampak hukumnya karena udah jadi nama partai lalu dipakai partai lain? Kalau tidak melanggar hukum, tapi aku khawatir aja sih ntar pendukung banteng ngira itu punya PDIP,” katanya.

Selain itu, Eva mengatakan ide penggalangan dana tersebut sama seperti apa yang telah dilakukan partainya pada 4 tahun lalu. PDIP memiliki strategi penggalangan dana yang disebut ‘rekening gotong royong’.

“Mudah-mudahan sukses. Sama kayak PDIP ya,” kata Eva.

Kendati demikian, Eva mendukung upaya kubu Prabowo menggalang dana tersebut. Ia mendoakan agar penggalangan dana tersebut mendapat respons positif dari masyarakat.

“Kita lihat aja respons masyarakat, tapi sebagai sebuah ide (fundraising) saya mendukung dan mendoakan sukses,” ungkapnya.

Sebelumnya, Prabowo meluncurkan aplikasi gerakan donasi @GALANGPERJUANGAN untuk perjuangan politik. Prabowo mengumumkan peluncuran gerakan tersebut melalui akun Facebook-nya.

“Pada hari ini, Kamis, 21 Juni 2018, saya Prabowo Subianto, melalui akun Facebook ini secara resmi saya umumkan peluncuran sebuah aplikasi sarana penggalangan dana yang secara khusus diperuntukkan guna mendukung perjuangan politik kita demi perbaikan kondisi Bangsa, Negara, dan Rakyat Indonesia,” tulis Prabowo pada catatan pengantar video tersebut. (Arkan.ak)

Sumber:Detikcom

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker