Valentino Rossi Disarankan Ganti Profesi Jika Takut dengan Marc Marquez

Abadikini.com- Valentino Rossi disarankan mantan pebalap yang juga legenda MotoGP, Giacomo Agostini, untuk mengganti profesi jika takut dengan gaya balapan Marc Marquez.

Agostini menyesalkan aksi Marquez yang menabrak pebalap Movistar Yamaha tersebut. Namun, ia juga gerah dengan reaksi Rossi yang dianggapnya berlebihan.

Rossi sebelumnya dibuat geram sempat terjatuh pada MotoGP Argentina karena ditabrak Marquez di tikungan 13 saat balapan tinggal menyisakan empat lap lagi.

Pria asal Italia itu tak setuju dengan pernyataan Rossi yang menyebut Marquez membahayakan aspek olahraga di MotoGP karena gayanya yang dianggap ‘ugal-ugalan’. Rossi juga sempat menyebut takut dengan gaya balapan pebalap Repsol Honda tersebut.

“Valentino [Rossi] menyebut ia takut bersaing dengan Marquez saat ini. Jika dia memang takut, ia seharusnya melakukan profesi lain [selain pebalap], kerja di bank dan lain sebagainya.”

“Ia sudah menghabiskan hidupnya dengan melakukan balapan pada kecepatan 300 kilometer per jam dan sekarang ia bilang takut. Saya sama sekali tidak mengerti, pernyataan itu terlalu berlebihan,” terang Agostin dikutip dari Calcioweb.

Meski sama-sama asal Italia, Agostini memang tak lantas membela reaksi Rossi yang hingga kini masih kesal terhadap Marquez. Peraih 15 juara dunia balap motor itu menilai The Doctor seharusnya bisa lebih dewasa dan mau memaafkan Marquez yang sudah meminta maaf.

“Saat ini semuanya berlangsung dalam situasi yang panas, tapi saya yakin segala persoalan ini akan segera dilupakan. Polemik ini membesar karena terjadi pada Rossi dan Marquez,” ujar Agostini.

Ia lantas mencontohkan fakta insiden kecelakaan lain yang dialami pebalap lainnya pada seri kedua MotoGP tersebut di Sirkuit Termas de Rio Hondo Argentina.

“Jika insiden itu terjadi pada dua pebalap lainnya seperti antara Johann Zarco dan Dani Pedrosa, polemiknya tidak sebesar seperti saat ini.”

“Faktanya, Dani Pedrosa juga mengalami kecelakaan yang lebih parah lagi di balapan itu, tapi tidak terlalu kontroversial [seperti insiden antara Marquez dan Rossi],” tutur Agostini.

Ia sebelumnya juga mengatakan insiden ini memantik kembali kebencian Rossi terhadap Marquez. Agostini menilai The Doctor tidak menyukai pebalap asal Spanyol itu karena predikat nomor satu di MotoGP saat ini direbut Marquez.

Pria 75 tahun itu pun berharap Rossi bisa mendinginkan suasana pada MotoGP Amerika Serikat di Sirkuit Austin, 22 April mendatang. (ak/cnn)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker