Semangat Idul Fitri Jadi Motivasi Kemenangan di Asian Games

Abadikini.com, JAKARTA- Menpora Imam Nahrawi menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idulfitri 1439 H kepada seluruh insan pemuda, para atlet, awak media, dan seluruh masyarakat Indonesia.

“Jadikan Idul Fitri ini sebagai sarana bagi kita semua untuk melakukan intropeksi diri dan berharap dapat kembali fitri serta bersih dari segala dosa-dosa,” kata Menpora dalam siaran tertulisnya, Kamis (14/6)

Pesan pertama Menpora ditujukan kepada para pemuda untuk mengingat tugas masa depan Indonesia selalu di pundaknya.

Menurutnya, hal tersebut juga menuntut sebuah konsekuensi tanggung jawab upaya sungguh-sungguh menjaga keutuhan NKRI, menyumbat segala celah yang dapat merongrong eksistensi Indonesia hingga akhir zaman.

“Kepada para pemuda saya berharap untuk menjadikan momen hari raya tahun ini sebagai momentum untuk meneguhkan kembali peran pemuda dalam membangun persatuan dan kesatuan, toleransi, menangkal isu negatif (berita hoax), serta menjaga keutuhan NKRI, dengan mulailah dari diri sendiri, lingkungan keluarga, masyarakat, bangsa dan Negara,” ujarnya.

Menpora mengatakan, agar eforia kegembiraan Idul Fitri menjadi suntikan tenaga kemenangan di Asian Games mendatang.

Selain itu, Menpora juga mengingatkan para atlet, pelatih, manajer, official dan para tenaga keolahragaan, terus berlatih mempersiapkan diri secara matang demi sukses prestasi yang hendak diraih sebagai cita-cita luhur mengangkat harkat dan martabat Negara di mata Asia dan dunia.

“Untuk para atlet, Asian Games dan Asian Para Games semakin dekat, tetaplah fokus berlatih dengan baik sesuai program, jadikan lebaran ini momen tonggak motivasi spiritual untuk berprestasi, yakinlah seluruh rakyat Indonesia senantiasa memberikan dukungan dan doa untuk kesuksesan anda semua,” sambung Menpora.

Tidak lupa, Menpora menyapa seluruh masyarakat Indonesia untuk menjadikan momen mudik pulang kampung berkumpul sanak keluarga untuk mengabarkan bahwa Indonesia akan punya gawe besar yaitu tuan rumah Asian Games 18 Agustus hingga 2 September 2018, dan Asian Para Games pada bulan Oktober.

Dukungan seluruh masyarakat sangat dibutuhkan agar sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, sukses ekonomi, dan sukses administrasi dapat diraih sebagaimana yang diharapkan.

“Jadikan pulang kampung untuk mengabarkan gawe besar Asian Games dan Asian Para Games, mohon doanya agar sukses. Terakhir kepada seluruh pemuda, atlet, masyarakat dan rekan-rekan media yang merayakan, selamat Idul Fitri 1439 H. terima kasih atas kerjasamanya membangun kepemudaan dan keolahragaan Indonesia, mohon maaf lahir batin,” pungkas Menpora. (ak/jpnn)

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker