Partai Bulan Bintang Siap Menjadi “Ladang Jihad” Bagi Politikus Islam, Dan Mengajak Muslimah Mengisi Tempat Di Kursi Legislatif

Abadikini.com, MEDAN – Partai Bulan Bintang (PBB) yang memiliki komitmen untuk membangun bangsa sekaligus membesarkan “ladang jihad” bagi politikus Islam, mengajak ikhwani fillah maupun ukhtina fillah untuk mengisi peluang yang ada.

Hal itu ditegaskan Drs H Awaluddin Sibarani, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PBB Provinsi Sumatera Utara, Rabu (6/6/2018) saat berbincang dengan sejumlah awak media di sela – sela acara buka puasa bersama yang digelar di Kota Medan.

Menyahuti komitmen yang telah kita bangun bersama, bahwa demi terlaksananya cita – cita luhur ummah untuk mengisi sebanyak banyaknya posisi pemimpin di negeri Kesatuan Republik Indonesia, khususnya Perwakilan Rakyat lembaga Legislatif dari tingkat Kabupaten/Kota, Provinsi maupun Nasional.

Mari bergabung berjuang bersama-sama, dibutuhkan bagi yang memiliki kemampuan yang “mumpuni” berintegritas dan berdedikasi serta semangat yang tinggi untuk kemajuan politik Islam, “ ayo kita isi peluang yang ada,” ajaknya.

Selanjutnya dikatakan, respon dan animo dari umat terhadap ”garis” perjuangan politik Islam PBB saat ini cukup memuaskan dan itu ditandai dengan berbondang – bondongnya berbagai kader, baik itu dari ormas – ormas Islam yang selama ini memilih jalur , “ideological pressure maupun Law Syar’i implementation against government” dan partai lain bergabung ke PBB, ujarnya.

Dikatakan, ternyata mereka belakangan ini menyadari “kekeliruan” yg telah dilakukan oleh ormas serta partai mereka ,dan oleh karenanya bertekad ingin memperbaiki sekaligus membesarkan PBB yang digawangi oleh Prof Yusril Ihza Mahendra .

Ketua DPW PBB Sumut mengatakan, Prof Yusril yang merupakan salah seorang “living” Bagawan dan Swordman of Law yang semakin hari semakin jelas , serta “warna” gerakan LITERACY hukumnya, kritisi atas pelaksanaan hukum yang tidak tepat yang dilakukan oleh pemerintah,dapat dirasakan rakyat Indonesia,dan oleh karenanya,Rating of Electability nya for RI 1 semakin meningkat.

“Apalagi belum lama ini beliau mewacanakan sebuah Quote yang begitu populer dan diterima oleh berbagai kelompok maupun lapisan masyarakat diseluruh nusantara,”.

Maka, mari kita rebut kekuasaan itu ,sehingga kita bisa menghasilkan UU maupun perda yg bermuatan syar’i,demi menuju Islam Rahmatan lil alamin, tegasnya.

Ditempat yang sama, Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah DPW PBB Sumut, H. Aiden Nazwir Panggabean juga Mengundang agar para Ukhtina Fillah, khususnya yang di Sumatera Utara, berjuang bersama mengisi bakal calon DPRD Sumut sebanyak 30 % dari jumlah kursi dprd sumut ( 100 kursi ) dan 30 % dari kuota ( 30 kursi ) untuk bakal calon anggota DPR RI, ungkapnya.

Semoga dengan bergabung nya “Khadijah Khadijah” politik Islam di Indonesia ini dengan Partai Bulan Bintang atau partai yg searah kelak dapat merealisasikan impian Besar ummat, yaitu merebut dan meng “genggam” kekuasan itu dan sekaligus menjadi bagian dari Perjuangan Kehidupan Ummat. tegas Nazwir.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker