Jadwal Pembukaan (Opening Ceremony) Asian Para Games 2018

Abadikini.com, JAKARTA- Jadwal pembukaan atau opening ceremony Asian Para Games 2018 berlangsung di Sabtu, (6/10/2018) di Stadion Utama Gelora Bung Karno jam 7 hingga 9 malam.

Rencananya, acara opening ceremony Asian Para Games 2018 disiarkan langsung dan live streaming TVRI dan Metro TV.

Ketua Panitia Penyelenggara Asian Para Games 2018 (INAPGOC), Raja Sapta Oktohari menjanjikan tonton yang istimewa dan dijamin keren dalam acara pembukaan Asian Para Games 2018.

Inapgoc meyakinkan bahwa pembukaan Asian Para Games 2018 tidak hnaya keren, tetapi sangat keren.

“Penonton dijamin perasaanya akan bercampur aduk mulai dari keren, bangga, haru, sampai sedih,” ujar Raja Sapta.

Raja menyebut daya tarik pembukaan tidak hany apad aatraksi keren, melainkan jug apada kostum yang dipakai para penampil.

Dirinya menambahkan, kostum yang dipakai oleh para penampil tetap mencerminkan budaya Indonesia dan dikemas untuk mewakili Indonesia.

“Tak hanya unsur klasik, melainkan berbagai unsur yang lekat dengan Indonesia,” ungkap Raja.

Dalam konferensi, disebutkan bahwa para penampil yang rencananya dimeriahkan oleh 1.500 orang akan menggunakan 500 ikat kepala khusus.

Tema yang digunakan dalam Pembukaan Asian Para Games 2018 adalah Bhinneka Tunggal Ika yang dimaknai sebagai kekuatan bagi bangsa Indonesia. (ak/bp)

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker