Mimpi Buruk Joko Anwar Dituangkan dalam Film Perempuan Jahanam

Abadikini.com, JAKARTA – Bila ‘Pengabdi Setan’ digarap Joko Anwar sebagai remake atau reboot dari horor lama, ‘Perempuan Tanah Jahanam’ berbeda. Kisah film ini dibuat Joko tanpa mengacu dari cerita tertentu.

Film ini merupakan bunga tidur Joko yang pernah dialaminya di masa lalu.

“Cerita film ini berawal dari satu adegan mimpi yang kemudian saya kembangkan jadi cerita,” ungkap Joko.

10 tahun film ini digarap Joko Anwar. Joko pernah mengatakan, mimpi itu datang tak sekali dua kali namun berulang-ulang.

Kini Joko mengembangkan cerita ini tak hanya sekadar horor. Dalam wawancara belum lama ini, ia menyebut filmnya kali ini merupakan kontemplasi dirinya tentang makna sebuah keluarga.

“Sebenarnya film ini kontemplasi gue tentang keluarga. Fungsi keluarga seperti apa. Karrna banyak buat gue…banyak orang berbuat quote- unquote jahat tapi bukan jahat buat keluarga mereka. Banyak banget yang kayak gitu,” tutur Joko.

Membuat latar juga karakternya di dalamnya yang membawa teror dalam film, Joko punya alasan tersendiri. Segala hal yang ada dalam mimpinya itu sudah ia rencanakan secara detail jika dibawa ke dalam film secara visual.

Agaknya film ini diterima oleh sosok yang membayangi Joko Anwar yang sempat menghampirinya di alam mimpi.

“Memang selama 10 tahun gue kebayang-bayang tentang adegannya, desanya, tapi setelah dibikin film ini udah nggak lagi meneror selesai film ini dibuat,” tutur Joko.

Sumber Berita
Detikhot
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker