Walikota Ali Ibrahim Resmi Buka Rangkaian Kegiatan HUT RI Ke-74

Abadikini.com, TIDORE – Walikota Tidore Kepulauan Capt. Ali Ibrahim membuka dengan resmi rangkaian Kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia Ke-74 tahun 2019, Minggu (4/8/2019) di halam Kantor Walikota.

Kegiatan yang diawali dengan jalan sehat dengan mengambil rute star di halaman Kantor Walikota dan Finis di pantai Tugulufa tersebut dilepas dan langsung diikuti oleh Walikota H. Ali Ibrahim, Wakil Walikota Muhammad Sinen, Wakil Ketua TP PKK Rahmawati Muhammad Sinen, Forkompinda, Instansi Vertikal BUMN, BUMD, Ketua DWP Kota Tidore, Staf Ahli Walikota, Asisten Sekda, TNI, POLRI, Pimpinan SKPD, Camat, Lurah, Tokoh Masyarakat, Para Kepala Sekolah, Guru, Siswa di lingkup Kota Tidore Kepulauan, Tokoh Pemuda dan masyarakat.

Ali Ibrahim dalam sambutannya menyampaikan sebagai warga negara Republik Indonesia perlu merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia tepatnya jatuh pada tanggal 17 Agustus mendatang, namun diawal bulan Agustus kita sudah merasakan euforia perayaan tersebut seperti yang kita lakukan hari ini. Hal ini sebagai bentuk kecintaan kita kepada bangsa Indonesia, bangsa yang telah merdeka berkat perjuangan para pahlawan dan pendahulu-pendahulu kita, maka sudah selayaknya kita sebagai penerus bangsa untuk ikut ambil bagian dalam merayakan hari yang penuh makna bagi seluruh rakyat Indonesia.

Lebih lanjut orang nomor satu di Kota Tidore Kepulauan ini menambahkan, Jalan sehat merupakan olahraga paling ringan yang bisa dilakukan oleh siapa saja bahkan dari yang tua maupun yang muda, dan jalan sehat juga merupakan olahraga yang paling diminati oleh orang banyak.

“Hari ini saya ikut serta dalam jalan sehat, saya berharap agar kegiatan seperti ini bukan hanya hari ini saja. Jalan sehat harus kita galakkan bersama sebagai budaya sehat, yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari” ajak Ali.

Sementara Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan, Drs Halil Ahmad Selaku Ketua Panititia dalam laporannya mengatakan kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-74 tahun 2019 antara lain: Jalan Sehat, Lomba gerak jalan Tingkat TK dan PAUD, Gerak jalan tingkat SD dan MI dilaksanakan pada hari selasa 6 agustus, Gerak jalan tingkat SMP dan SMA sederajat dilaksanakan Rabu 7 Agustus, gerak jalan tingkat OPD dan Umum dilaksanakan pada kamis 8 Agustus, upacara pengukuhan Paskibraka pada hari rabu 14 agustus, Apel kehormatan dan renungan suci pada hari jumat 16 agustus, serta Apel pemberian remisi, Upacara Detik-detik Proklamasi dan Upacara penurunan bendera pada sabtu 17 Agustus 2019.

Untuk seluruh kegiatan lomba gerak jalan rute starnya dilakukan di beberapa lokasi yang berbeda dan finisnya tetap di pantai Tugulufa.

Editor
M Saleh

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker