Trending Topik

PM Inggris Ingin Bawa Anjing Temani Saat Bekerja di Kantor

Abadikini.com, LONDON – Diawal kepemimpinannya sebagai Perdana Menteri Inggris yang baru, Boris Johnson langsung membuat kejutan.

Kejutan itu bukan susunan kabinet yang akan membantunya bekerja. Tapi ia berencana untuk memelihara anjing di kantornya, di Downing Street 10, demikian dikutip dari The Mirror.

Kepada stafnya di Downing Street, Boris memberitahukan ia ingin ada seekor anjing yang menemaninya bekerja di kantor.

Selama ini, hewan piaraan yang bebas berkeliaran di Kantor PM Inggris hanyalah seekor kucing bernama Larry. Kucing ini dibawa oleh David Cameron semasa ia menjabat Perdana Menteri Inggris.

Larry, kucing tersebut, sangat lihai menangkap tikus.

Meski demikian, jika Boris Johnson ingin memelihara seekor anjing, maka itu sebenarnya tidak mengejutkan.

Sebab Ratu Elizabeth II dan Meghan Markle, istri Pangeran Harry, dikenal sebagai pencinta hewan piaraan anjing.

Anjing kesayangan Ratu Elizabeth II adalah jenis ras Corgi. Sedangkan anjing kesayangan Meghan Markle adalah jenis ras Beagle.

Belum tahu, anjing jenis apa yang akan dipiara PM Boris Johnson di Downing Street 10 nanti.

Editor
Nabila Sarah

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker