Ini Alasan Mengapa Manusia Punya Payudara Permanen Sedangkan Hewan Tidak Punya

Abadikini.com – Manusia memiliki sejumlah perbedaan fisik yang sangat tampak dibanding dengan mamalia lain. Salah satu hal yang membuat manusia terutama wanita berbeda dengan makhluk lain adalah karena adanya payudara yang permanen.

Dilansir dari Business Insider, dibanding dengan spesies mamalia lain, manusia adalah satu-satunya makhluk yang memiliki payudara permanen. Sedangkan pada makhluk lain, hal yang sama tidak terjadi.

Pada mamalia lain, payudara membesar secara temporer ketika ovulasi atau tengah membesarkan anak. Tujuan dari hal ini adalah untuk memproduksi susu sehingga payudara ini hanya muncul ketika menyusui.

Pada manusia, hal yang berbeda terjadi, ketika melewati tahap pubertas, payudara wanita membesar secara permanen. Terdapat sejumlah teori yang menyebut penyebab mengapa hal ini bisa terjadi pada manusia.

Salah satu teori mengenai keberadaan payudara ini adalah oleh Desmond Morris, seorang zoologis pada bukunya yang ditulis di tahun 1967. Morris menyatakan bahwa kemungkinan payudara manusia ini berkembang sebagai simbol seks pengganti bagian ujung belakang yang membesar pada primata ketika ovulasi.

Ketika manusia mengalami evolusi dan mulai berjalan tegak, organ seksual yang sebelumnya tampak menjadi tak muda dikenali. Karena kemungkinan pria sulit mengenali ketika wanita telah dewasa secara seksual, maka kemungkinan payudara ini tumbuh sebagai hasilnya.

Hanya saja, teori ini baru bisa menjawab setengah dari pertanyaan kita mengenai mengapa payudara pada wanita membesar secara permanen. Salah satu perbedaan besar payudara wanita dengan mamalia lain adalah bahwa ini mengandung lebih banyak lemak dibanding lainnya.

Tingginya jumlah lemak yang dikandung ini oleh payudara wanita ini menyebabkan munculnya bentuk yang kita kenali. Namun karena ukuran yang cukup besar ini, payudara wanita juga dapat menyebabkan munculnya nyeri di punggung dan dada.

Salah satu penyakit yang juga muncul karena payudara ini adalah kanker. Pada primata, penyakit kanker primata ini tidak dikenal dan kemungkinan disebabkan karena usia mereka yang memang tidak sepanjang manusia.

Perbedaan kondisi payudara yang dimiliki manusia ini lah yang menyebabkannya lebih unik dibanding pada makhluk lainnya. Hanya saja belum ada satu teori yang benar-benar bisa menjelaskan secara tepat alasan terjadinya perbedaan ini.

Editor
Selly
Sumber Berita
Merdeka

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker