Jepang dan Sinegal Buat Kejutan di Piala Dunia 2018

Abadikini.com, JAKARTA – Kejutan pertama datang saat Jepang berhasil menaklukkan tim favorit Grup H, Kolombia. Samurai Biru menang 2-1 di laga yang diwarnai kartu merah pertama di Piala Dunia 2018 untuk Carlos Sanchez saat laga belum genap tiga menit.

Tiga poin Jepang menjadi momen bersejarah karena kali pertama tim Asia mampu mengalahkan wakil Amerika Latin di Piala Dunia. Pada 17 laga-laga sebelumnya tim Asia hanya berhasil menahan imbang negara dari zona CONMEBOL sebanyak tiga kali. Sementara 14 laga lainna menjadi milik tim Amerika Selatan.

Kejutan kedua muncul di pertandingan berikutnya ketika Senegal berhasil mengalahkan Polandia yang lebih difavoritkan untuk menang. Kemenangan Sadio Mane cs tak lepas dari kecerobohan Robert Lewandowski cs yang berbuah dua gol lawan.

Jepang dan Senegal sama-sama mengumpulkan poin tiga dari kemenangan skor identik, 2-1, di laga perdana. Tumbangnya dua tim yang lebih diunggulkan sebelumnya, Kolombia dan Polandia akan membuat persaingan mengamankan tiket 16 besar semakin sengit.

Di matchday kedua, Jepang akan berebut poin dengan Senegal. Pemenang laga ini berhak mengoleksi satu tiket ke fase knock-out.

Laga lain akan mempertemukan Kolombia vs Polandia. Kedua tim berpotensi saling bunuh mengingat kekalahan akan berakibat tersingkir lebih cepat dari turnamen.

Jadwal laga kedua grup H

Japang vs Senegal | Minggu (24/6/2018) Pukul 22.00 WIB

Polandia vs Kolombia | Senin (25/6/2018) Pukul 01.00 WIB (nov.sepakbola)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker