Laporkan Sekjen PSI ke Polisi, Jangan Sampai Fadli Zon Salah Pasal

Abadikini.com, JAKARTA –  Perseteruan antara Fadli Zon dan Raja Juli Antoni kian memanas. Baru-baru ini Sekjen PSI mempertanyakan soal laporan Wakil Ketua DPR itu, terkait info hoax yang dialamatkan kepadanya.

Ia pun membela dirinya tak pernah me-mention Fadli soal tudingan pembuat hoax setiap hari. Hal ini juga akan ia pegang nantinya menjadi fakta persidangan.

“Saya mohon kepada Fadli Zon dan Gerindra untuk bikin laporan komprehensif, jangan sampai delik salah, dan pasal salah, polisi tidak memproses malah berpikiran oh karena Raja Juli Antoni itu bagian dari rezim dan polisi tidak memproses, saya percaya profesionalisme polisi,” kata Toni Sabtu, (10/3/2018).

Sebelumnya, Wakil Ketua DPR Fadli Zon melaporkan Sekjen PSI Raja Juli Antoni, aktivis Faisal Assegaf serta pemilik akun Twitter Husein Alwi.

Ketiganya dituduh menyebut Fadli Zon sebagai pembuat hoax. Pelaporan ini diwakilkan oleh Hafni Fajri selaku Ketua Lembaga Advokasi Hukum Indonesia Raya DPP Partai Gerindra.

Untuk diketahui, Ananda Sukarlan juga dilaporkan karena melanjutkan postingan sebuah akun yang menampilkan foto Prabowo Subianto dan Fadli Zon diduga makan siang dengan admin Muslim Cyber Army. (leo.ak)

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker