Mahkamah Partai Golkar Kembalikan Status Kader yang Dipecat Setya Novanto

abadikini.com, JAKARTA- Ketua Generasi Muda Partai Golkar (GMPG) Ahmad Doli Kurnia resmi mendapatkan kembali keanggotaannya di Partai Golkar.

“Hari ini sudah diputuskan juga salah satu adalah rekomendasi dari mahkamah partai yang menyatakan bahwa proses pemecatan keanggotaan saudara Doli direhabilitasi,” kata Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto saat ditemui di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Minggu (17/12)

Sebelumnya Doli dipecat partainya pada Agustus 2017 lalu karena telah bertindak tak sesuai aturan partai. Ia dinilai sudah menuding lembaga-lembaga lain berkonspirasi terkait kasus korupsi yang melibatkan mantan Ketua Umum Golkar Setya Novanto.

Bersama GMPG, Doli mendatangi Gedung MA untuk mengklarifikasi isu pertemuan antara Novanto dan Ketua MA Hatta Ali. Pertemuan keduanya terjadi saat menjadi penguji disertasi di sebuah universitas di Surabaya.

GMPG mengkhawatirkan pertemuan tersebut merupakan bentuk pendekatan Novanto, yang ketika itu masih menjadi Ketua DPR dan berstatus tersangka di KPK, terhadap Ali sebagai pimpinan tertinggi di lembaga yudikatif.

Selain itu, GMPG juga menemui Komisi Yudisial terkait pertemuan Novanto dengan Hatta Ali. Akibat perbuatannya itu, DPP Golkar mencabut keanggotaan Doli dari Partai Golkar.  

“Jadi sudah direhabilitasi oleh partai, dengan demikian sejak rapat pleno ini saudara Doli tetap menjadi anggota partai Golkar,” demikian Airlangga yang juga Menteri Perindustrian RI ini. (ak.rmol)

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker