Walikota Ali Ibrahim Shalat Jumat Bersama Warga Maitara di Kecamatan Tidore Utara

abadikini.com, TIDORE – Walikota Tidore Kepulauan Capt H. Ali Ibrahim, MH, melaksanakan Shalat Jumat berjamaah sekaligus silaturahmi dengan masyarakat di Masjid Salahudin, Desa Maitara Utara, Kecamatan Tidore Utara, Jumat (10/11/2017).

Dalam kesempatan ini, Ali Ibrahim atas nama Pemerintah menyerahkanbantuan dana pembangunan berupa uang tunai sebesar Rp.25 juta  untuk Musalah Nurul Ummi.

Di hadapan para jamaah usai melaksanakan Shalat Jum’at, Walikota Ali Ibrahim menyampaikan agar masyarakat maitara untuk saling menjaga tali silaturahmi yang baik.

“Saya menyampaikan ucapan  terimakasih kepada  seluruh  masyarakat Pulau Desa Maitara yang sudah bersedia bekerja sama dengan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan dengan baik,” ujar Ali Ibrahim.

Walikota Capt. H. Ali Ibrahim menyerahkan bantuan dana pembangunan Mushalla Nurul Ummi Desa Maitara, Kacamata Tidore Utara, Jumat (10/11/2017).

Ali Ibrahim juga menambahkan pada 2018 Pulau Maitara menjadi salah satu prioritas pembangunan di Kota Tidore Kepulauan. Di tahun 2017 ini tengah dirintis pembangunan Jalan Lingkar Pulau Maitara. dan juga untuk pembangunan jalan lingkar yang akandilanjutkan pembangunannya pada 2018 nanti.

“Karena pembangunan jalan lingkar Pulau Maitara merupakan salah satu uapaya untuk mempromosikan keindahan alam pariwisata yang mampu menarik minat orang untuk datang berkunjung, untuk itu kepada masyarakat Desa Maitara agar untuk sama-sama bahu membahu bangun Pulau Maitara khususnya dan Tidore umumnya,” pungkasnya.

Dalam pelaksanaan shalat jumatini turut hadir para pimpinan SKPD, tokoh agama, serta warga masyarakat Desa Maitara. (g.ak)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker