Aksi Kamisan ke -501, Masih Belum Ada Jawaban Dari Pemerintah

abadikini.com, JAKARTA- Aksi Kamisan yang digelar di depan Istana Kepresidenan, Jakarta pada Kamis (3/8/2017), memasuki Kamis ke-501. Hingga kini, para pegiat hak asasi manusia masih menyerukan penyelesaian kasus-kasus pelanggaran HAM berat masa lalu.

Aksi Kamisan ke-500 ini tidak hanya diisi oleh orasi seperti aksi Kamisan sebelumnya, tetapi juga ada pertunjukan seni dan budaya. Sejak pukul 15.00 WIB, sekitar 200 orang yang sebagian besar mengenakan pakaian berwarna hitam sudah berkumpul di Lapangan Silang Monas.

Aksi kamisan ini dihadiri oleh budayawan JJ Rijal, aktivis ham bahkan Comic Stand Up Comedy Arie Kriting selain itu ada juga pertunjukan seni oleh Melanie Soebono, Topak Rasta, Bengkel Seni Teater Gereja Komunitas, Andrea Isnianto dan masih banyak lainnya.

 

Sebelumnya, Ibu korban Tragedi Semanggi I, Maria Katarina Sumarsih menyampaikan permintaan tersebut melalui video yang diposting pada akun Twitter @AksiKamisan, Kamis 3 Agustus 2017. Dalam video itu, Sumiarsih meminta Jokowi menugaskan Jaksa Agung M Prasetyo menindaklanjuti berkas penyelidikan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM).   

“Harus ada tindakan konkret. memberi tugas Jaksa Agung agar menindaklanjuti berkas berkas penyelidikan Komnas HAM,” tutur Sumiarsih yang dalam video mengenakan kaus berwarna hitam. 

Menurut dia, saat ini berkas penyelidikan Komnas HAM, antara lain Tragedi Semanggi I dan II, Trisakti, Kerusuhan Mei, Talangsari, penembakan misterius, dan Wasior-Wamena masih berada di Kejaksaan Agung.  (gh/ak)

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker