5 Aplikasi Android yang Bermanfaat di Bulan Ramadhan

Untuk Anda para pekerja yang kerap mobile dan memiliki jam kerja yang tidak teratur, di bulan puasa ini sudah banyak diciptakan ragam varian aplikasi komplit yang mempermudah Anda menunaikan bulan puasa. Mulai dari petunjuk waktu berbuka hingga arah kiblat yang disesuaikan dimana Anda berada. Berikut adalah 5 Aplikasi Android Di Bulan Puasa.

1. Alarm Adzan Sholat dan Kiblat

Aplikasi ini dapat membantu umat islam untuk mengetahui jadwal sholat dan imsakiyah di Indonesia.Saat berada dijalan tidakmengetahui arah kibat, aplikasi ini dapat menunjukan arah kiblat. Dengan aplikasi ini sehingga ibadah anda dapat berjalan dengan baik dan maksimal.

Aplikasi ini juga dapat menentukan jadwal sholat yang dilengkapi dengan alarm yang dapat diset dengan bebas. Selain itu, Anda juga dapat mendownload aplikasi Ayat Quran Bookmark untuk membantu Anda dalam mengingat ayat terakhir dalam tadarus Anda.

2. Jadwal Sholat Adzan Kiblat

Aplikasi ini dapat mengingatkan muslim untuk selalu melaksanakan Sholat Wajib 5 waktu. Aplikasi Jadwal Sholat Adzan Kiblat juga memiliki fitur seperti Notifikasi Suara Adzan, Hitung Mundur Sholat 5 waktu, Hitung Mundur Hari besar Islam.

Memiliki tampilan yang elegan, aplikasi ini juga dapat menunjukan Arah Kiblat ke Ka’bah di Mekah Arab Saudi.  Saat pertama kali membuka aplikasi, aplikasi ini akan melakukan pengecekan otomatis untuk mendeteksi lokasi pengguna melalui gps pada perangkat pengguna. Jika berhasil, aplikasi akan dapat langsung digunakan. Jika gagal, aplikasi akan meminta input lokasi secara manual agar perhitungan Jadwal Sholat lebih tepat sesuai posisi pengguna. Suara azan dapat diganti pada setting, begitu pula dengan metoda perhitungan kalkulasi jadwal sholat.

3. Waktu Sholat Indonesia

Memiliki tampilan yang elegan dan mudah dimengerti, apikasi ini mampu menunjukan waktu sholat dan arah kiblat. Aplikasi ini akan menunjukan wakti Imsyak, Shubuh, Terbit, Dhuha, Dzuhur, Ashar, Maghrib dan Isya. Waktu sholat selanjutnya juga akan ditampilkan secara jelas sehingga pengguna dapat memperhatikan jadwal sholat berikutnya. Dengan sensot Digital magnetic Compass yang tersedia pada ponsel maka aplikasi ini dapat menunjukan arah Kiblat. Bahkan perangat Android Anda akan bergetar saat arah kibat sudah pas.

Tidak hanya waktu Indonesia, aplikasi ini juga terintegrasi dengan waktu Brunei, Singapore dan Malaysia. Pada setiap waktu sholat pengguna akan diingatan dengan alarm. Bagusnya lagi aplikasi ini dapat menunjukan lokasi masjid yang terdekat dengan dukungan fitur navigasi.

4. Waktu Solat: Kiblat, Azan, Doa

Aplikasi ini tidak hanya untuk menampilkan informasi yang berkaitan dengan waktu shalat, kiblat dan doa. Akan tetapi juga dapat memutar azan sebagai pemberitahuan. Aplikasi ini mampu menunjukan waktu shalat yang akurat berdasarkan jadwal di Indonesia, Malaysia, Singapura dan Brunei, karena pengguna dapat memilih metode perhitungan standar untuk seluruh dunia. Tidak hanya itu pengguna juga dapat mencari cari Masjid terdekat. Selain itu masih ada kompas menunjukkan arah kiblat dan jarak dari lokasi Anda saat ini. Fitur Tasbeeh counter membantu Anda untuk menghitung zikir Anda. Ada juga daftar doa Harian, Asma Ul Husna, 25 nabi dan malaikat. Aplikasi ini juga memuat panduan Qasar dan Jama.

5. Waktu Salat, Imsakiyah, Qibla

Tidak jauh berbeda dengan aplikasi lainnya, aplikasi ini juga dapat menampilkan Jadwal Sholat, berdasarkan lokasi penggunanya location. Selain itu aplikasi Waktu Salat, Imsakiyah, Qiblat. Juga memiliki jadwal sholat Prayer dengan meggunakan banyak metode kalkulasi. Aplikasi ini akan mendeteksi metode yang terbaik untuk jadwal anda.

Sebagai alarm pengingat sholat pengguna dapat memilih jenis notifikasi yang tersedia , baik itu menggunakan Azaan atau notifikasi lainnya. Aplikasi ini juga dapat menampilkan perhitungan mundur untuk jadwal sholat selanjutanya dengan warna menarik. Dan terakhir tersedia pula kompass yang dapat menunjulan arah kiblat Qiblat

Sumber: www.selular.id

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker