Ilmuwan Temukan Planet Baru Diklaim Terpanas Di Alam Semesta

abadikini.com, TEKNOLOGI – Belum lama ini, sekelompok ilmuwan NASA menemukan planet baru yang suhunya diklaim paling panas di alam semesta. Tercatat, suhu planet tersebut bisa mencapai 4.326 derajat Celsius.

Planet ini dinamai dengan sebutan KELT-9b, yang mengorbit pada bintang KELT-9, berjarak sekitar 650 tahun cahaya. Satu tahun cahaya sama dengan 10 ribu triliun kilometer. Itu jelas jarak yang sangat jauh dari bumi. Ukurannya? 2,8 kali lebih besar dari Jupiter. Jadi, bisa bayangkan seperti apa panasnya.

Menurut Scott Gaudi, astrofisikawan dari Universitas Ohio, Amerika Serikat, yang juga anggota studi, ada dua alasan utama kenapa KELT-9b sangat panas. Pertama, bintangnya sendiri, KELT-9, adalah salah satu bintang terpanas di jagat raya, yang suhunya mencapai 10.700 Kelvin atau 10.426 Celsius.

Kedua, jarak KELT-9b dengan bintangnya sangat dekat. “Planet tersebut hanya memerlukan 1,5 hari ukuran bumi untuk mengelilingi bintangnya,” kata Gaudi, seperti dikutip dari laman Science Alert. Studi Gaudi dan tim terbit dalam jurnal Nature edisi 5 juni 2017 berjudul “A giant planet undergoing extreme-ultraviolet irradiation by its hot massive-star host”.

Meski sangat panas sampai disebut-sebut sebagai planet neraka, namun ilmuwan memprediksi umurnya tak akan lama. “Radiasi bintang massif yang begitu intens bisa menarik material dari permukaan planet,” kata Alan Duffy, astrofisikawan dari Universitas Swinburne, Australia, yang tak terlibat dalam riset.

Duffy memprediksi setiap detik KELT-9b kehilangan 10 kilogram materialnya. “Tak sampai miliaran tahun planet ini akan musnah,” ujarnya. Yang jelas, penemuan ini akan memberikan informasi tentang kelahiran dan kematian planet.

Sebelumnya diketaui, planet paling panas di alam semesta adalah WASP-33b. Jaraknya sekitar 380 tahun cahaya dari konstelasi Andromeda dengan suhu 3.200 derajat Celsius. (st.ak)

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker