PBB Sinjai Terus Konsolidasi Mantapkan Mesin Partai

abadikini.com – SINJAI – Menghadapi pesta demokrasi pilkada serentak tahap III DPC Partai Bulan Bintang Kabupaten Sinjai, Provinsi Sulawesi Selatan, terus lakukan konsolidasi internal untuk memantapkan mesin partai jelang pilkada Kabupaten dan pilkada Gubernur tahun 2018 yang akan datang.

Sekertaris DPC PBB Kab. Sinjai. Andi Maddolangeng mengatakan, bahwa untuk menghadapi Pemilihan Calon Bupati dan wakil Bupati mendatang, DPC PBB Kabupaten. Sinjai akan membentuk Tim penjaringan dan penyaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada 2018.

Andi juga mengatakan, PBB Sinjai akan terus melakukan pengkaderan pada tiga badan otonom partai (sayap partai) yaitu Pemuda Bulan Bintang, Berigade Hizbullah dan Muslimat Bulan Bintang.

“Dan tidak kalah pentingnya lagi di samping membentuk Tim pilkada kami akan melakukan pengkaderan Organisasi sayap partai bulan bintang, Diantaranya, Muslimat Bulan Bintang, Brigade Bulan Bintang dan Pemuda Bulan Bintang serta membentuk Lembaga Bantuan Hukum Bulan Bintang DPC PBB Sinjai (LBH PBB)” kata Andi, Rabu (9/11/2016).

Dia menegaskan, semua langkah ini dilakukan untuk menjadikan kader-kader PBB Sinjai yang terbaik. Targetnya, guna menjadikan Sinjai yang lebih maju dan demokratis.

“Semua langkah yang diambil pengurus Harian DPC Partai  Bulan Bintang Sinjai, Semata untuk mendapat kader terbaik. Yang kedepannya akan membawa Sinjai yg lebih Maju dan Demokratis”, tegas Andi.

Diketahu Jumat (11/11/2016) besok, Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB), Prof. Yusril Ihza Mahendra akan melantik pengurus DPW, DPC PBB Sinjai beserta 23 DPC PBB lainya se-Sulsel dan juga Badan Otonom Partai serta Badan Khusus Partai. (sl.ak)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker