Pilgub Jabar 2018, Ketua Umum Golkar Setya Novanto Berterima Kasih kepada Dedi Mulyadi

abadikini.com, JAKARTA – Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto telah menyerahkan rekomendasi pencalonan pasangan Ridwan Kamil-Daniel Mutaqien di Pilgub Jabar 2018. Pada kesempatan itu, Novanto juga berterima kasih kepada Ketua DPD I Partai Golkar Jabar Dedi Mulyadi.

“Secara khusus saya ucapkan terima kasih kepada saudara Dedi Mulyadi selaku Ketua DPD Partai Golkar Jabar yang telah sehari-hari memajukan Partai Golkar dengan keliling di mana-mana,” kata Novanto di Kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta Barat, Kamis (9/11/2017).

Novanto mengatakan, dirinya menghormati dan mengapresiasi semua kontribusi Dedi selama ini. Walaupun, Dedi tidak menghadiri acara tersebut.

 

Sekjen Partai Golkar, Idrus Marham mengatakan, Dedi telah meminta izin tidak menghadiri prosesi penyerahan rekomendasi ini. Idrus menyebut Dedi punya tugas yang tidak bisa ditinggalkan.

“Saudara Dedi tidak hadir bukan tidak setuju. Tetapi karena izin ada rapat paripurna DPRD di mana saudara Dedi adalah bupati di Purwakarta yang harus hadir untuk memberikan penjelasan terkait dengan agenda rapat hari ini,” ucap Idrus.

Dedi sempat digadang-gadang menjadi calon gubernur dari Partai Golkar. Namun, partai berlambang beringin akhirnya memilih calon di luar kader, yakni Ridwan Kamil. Golkar menilai Kang Emil memiliki elektabilitas yang menjanjikan kemenangan di Pilgub Jabar. (beng.ak)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker